Gandeng YSKI, Lantamal XI Sosialisasi Kesehatan

Komandan Lantamal XI Merauke, Laksamana Pertama TNI Kunto Tjahjono: Lewat sosialisasi kesehatan diharapkan seluruh prajurit Lantamal XI dan keluarga mengetahui penyakit kanker dan pencegahannya

Metro Merauke – Lantamal XI bersama Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia (YSKI) Merauke melaksanakan sosialisasi kesehatan deteksi dini serta cara pencegahan kanker dan tumor, Kamis (09/11/2023).

Kegiatan yang berlangsung di Balai Prajurit Lantamal XI dihadiri Komandan Lantamal XI Merauke, Laksamana Pertama TNI Kunto Tjahjono, para PJU Lantamal XI, para Kasatker, prajurit, PNS Lantamal XI dan Yonmanlan XI hingga pengurus Jalasenastri Korcab XI DJA III.

Bacaan Lainnya

Danlantamal XI mengatakan, kanker merupakan penyakit nomor satu yang menyebabkan kematian. Sehingga, lewat sosialisasi ini diharapkan seluruh prajurit Lantamal XI dan keluarga mengetahui penyakit tersebut dan pencegahannya.

Suasana sosialisasi kesehatan deteksi dini serta cara pencegahan kanker yang dilaksanakan di Lantamal XI

Menurut Kunto Tjahjono, deteksi dini kanker menjadi kunci untuk memastikan perawatan yang berhasil dan melibatkan diri dalam pencegahan adalah langkah pertama yang dapat kita ambil untuk mengurangi risiko terkena penyakit kanker.

“Dengan pengetahuan yang lebih baik, kita dapat mengambil tindakan efektif dalam melindungi diri sendiri dan orang yang kita cintai,” tuturnya.

Sementara itu tim sosialisasi dari Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia (YSKI), Taufik Hidayat, S menjelaskan, tumor terbagi atas 2, jinak dan ganas.

“Tumor yang selanjutnya disebut kanker, merupakan hal yang dapat dikendalikan diri sendiri, berupa deteksi dini dan pencegahan sejak awal,” tandasnya. (Nuryani)

UNTUK PEMBACA METRO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *