Metro Merauke – Kirab api Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke-1 Papua Selatan tiba di Stadion Katalpal Merauke pukul 16:30 WIT dan mendapat sambutan meriah peserta Porprov I dari 4 kabupaten dan penonton yang memadati stadion.
Api Porprov sebelumnya dilepas Wakil Ketua KONI Papua Selatan dari Universitas Negeri Musamus untuk diarak keliling kota.
Dalam perjalanannya menuju Stadion Katalpal, kirab api Porprov yang dibawa secara estafet termasuk melibatkan mantan atlit Papua Selatan, mendapat pengawalan personel TNI-Polri.
Setelah tiba di Stadio Katalpal, api Porprov diserahkan Ketua Forki Papua Selatan, Albert Muyak, kepada Ketua Harian KONI Papua Selatan, Soleman Jambormias kemudian diserahkan kepada Sekda Papua Selatan, Maddaremmeng untuk disulut di Stadion yang menandakan dimulainya secara resmi pelaksanaan Porprov I Papua Selatan tahun 2023, Rabu (01/11/2023).
Sekda Papua Selatan, Maddaremmeng, mengharapkan event Porprov I tahun ini yang berlangsung 1-9 November untuk menyambut HUT Ke -1 Papua Selatan dapat berjalan lancar.
“Porprov I ini sebagai wahana untuk mencari bibit olahraga berprestasi dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas, memupuk persatuan dan kebersamaan di Papua Selatan,” tukas Maddaremmeng. (Nuryani)