Metro Merauke – Pasca ditetapkan KPU Provinsi Papua Selatan, sebagai peraih suara terbanyak, calon gubernur dan wakil gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo – Paskalis Imadawa banjir ucapan selamat dari berbagai pihak.
Salah satunya, ucapan selamat sekaligus ungkapan rasa kebahagiaan itu datang dari Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Tenggara (KKST) Provinsi Papua Selatan, H. Muhammad Topan Syah.
Pihaknya turut merasa senang dan bangga atas capaian kemenangan paslon nomor urut 4 itu dalam kontestasi Pilkada serentak 2024 di Papua Selatan.
“Sudah ditetapkan dalam rapat pleno KPU, pasangan Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa meraih suara tertinggi dari ketiga lawannya di Pilkada Papua Selatan. Semoga menjadi pemimpin yang amanah,” ucap Muhammad Topan Syah kepada Metro Merauke, Senin (09/12/2024).
Ketua KKST optimis, Apolo-Paskalis dapat membawa Provinsi Papua Selatan semakin maju.
“Seluruh warga masyarakat KKST yang berdomisili di empat kabupaten cakupan Papua Selatan, mengucapkan selamat dan sukses kepada Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa menang di Pilkada 2024,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Topan Syah menegaskan, Kerukunan Keluarga Sulawesi Tenggara di Papua Selatan berkomitmen, untuk bersinergi bersama pemerintah dalam membangun daerah demi kesejahteraan masyarakat di Papua Selatan.
Dikatakannya, terhadap pasangan Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa yang terpilih dalam Pilkada serentak, diharapkan nantinya dapat membawa kemajuan pembangunan di DOB Papua Selatan yang baru berusia dua tahun lewat visi-misi dan sederet program-programnya.
Tak kalah penting, sambungnya, Apolo-Paskalis mampu merangkul semua lapisan masyarakat yang ada.
“KKST siap memberikan dukungan sepenuhnya untuk kesuksesan pelaksanaan semua program pembangunan daerah. Kami yakin Papua Selatan maju dengan nahkoda baru,” ujarnya.
Ketua KKST, H. Muhammad Topan Syah juga mengapresiasi lapisan masyarakat di Merauke, Asmat , Mappi, dan Boven Digoel, telah ikut menyukseskan jalannya pesta demokrasi, 27 November dalam memilih kepala daerah untuk lima tahun ke depan dengan aman dan damai.
Diketahui, KPU menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara Pilkada tingkat Provinsi Papua Selatan, dimana pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo-Paskalis Imadawa, meraih suara terbanyak, 139.580 suara atau 51,65 persen.
Disusul Paslon Romanus Mbaraka-Albert Muyak dengan raihan 68.991 suara (25,63%), Paslon Darius Gebze dan Yusak Yaluwo mendapat 49.000 suara (18,13%), dan pasangan Nikolaus Kondomo – H Baidin Kurita mendapatkan 12.656 suara (4,68%). (Nuryani)