Metro Merauke – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Lanud J. A Dimara membagikan 100 paket sembako untuk warga di Meray, Papua Selatan, Kamis (06/04/2023).
Dikatakan Danlanud J. A Dimara, Kolonel Pnb Onesmus Gede Rai Aryadi, kegiatan bakti sosial (baksos) membagikan ratusan paket sembako, menjadi rangkaian dalam rangka menyemarakan HUT TNI AU ke-77.
Danlanud menyebut, kegiatan tersebut sekaligus dilakukan AAU 1997 Magiwo Sakti yang diinisiasi mantan Danlanud J. A Dimara, Fery Yunaldi.
“Untuk menyongsong HUT TNI AU ke-77, Lanud J. A Dimara sudah menggelar berbagai kegiatan. Mulai bakti sosial, kegiatan kewilayahan, berkunjung ke panti asuhan, lomba olahraga hingga kegiatan rohani dan disusul pemberian 100 paket sembako,” terangnya.
Danlanud sangat berharap, bantuan sembako yang diserahkan di bulan Ramadan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat.
“Kegiatan baksos berbagi ini serentak berlangsung se Indonesia. Totalnya 2.500 paket sembako dibagikan, untuk di Merauke dibagikan 100 peket,” pungkasnya.
Dirincikan, penerima bantuan paket sembako mulai dari tim voli, petugas kebersihan jalan, porter Daau, Ponpes perbatasan timur, Ponpes Hidayatullah Kelapa V, Ponpes Al Khadijah Tanah Miring,
Panti Vincentius, Ponpes DDI lampu Satu, Panti Asuhan Abba, dan Panti Asuhan Amam Bekai. (Nuryani)