Metro Merauke – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Papua Selatan belum dapat mengumumkan hasil seleksi administrasi seleksi CPNS 2024. Lantaran proses verifikasi dokumen para pelamar di Papua Selatan yang mencapai 12.909 orang belum rampung dilakukan.
Kepala BKPSDM Papua Selatan, Albert Rapami menyebut, sesuai jadwal, pengumuman hasil seleksi administrasi dilakukan, Selasa (17/09/2024).
“Papua Selatan minta ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN) penambahan waktu 10 hari untuk kita dapat merampungkan verifikasi dokumen pelamar CPNS,” ujar Albert Rapami kepada wartawan, Rabu (18/09/2024).
Dirincikan, saat ini pihaknya baru merampungkan setengah atau 6.500 an dokumen pelamar yang terverifikasi dari total pelamar 12.909 submit.
“Mestinya verifikasi mulai dilakukan saat pendaftaran, tapi kita tidak bisa lakukan. Karena, saat itu petugas pun dikerahkan membantu melayani masyarakat mempercepat upload dokumen. Sehingga verifikasi baru dilakukan setelah penutupan pendaftaran 10 September, kita sudah minta penambahan waktu 10 hari lagi,” terangnya.
Albert Rapami mengungkapkan, pihaknya mengerahkan 20 petugas verifikator berkas administrasi pelamar CPNS.
Puluhan petugas sebagai verifikator berkas untuk meneliti dan memeriksa seluruh berkas pelamar yang sudah mendaftar di Provinsi Papua Selatan.
“Dibutuhkan verifikasi dokumen perlahan dan memang membutuhkan waktu yang panjang. Setelah rampung, hasilnya akan segera kita umumkan,” kata Albert Rapami.
Disinggung mengenai mekanisme pengumuman, Rapami menyebut, dimungkinkan hasil verifikasi akan diumumkan melalui akun masing-masing serta menggunakan media massa di daerah. “Pastinya kita juga masih menunggu arahan dari Pj Gubernur Papua Selatan,” tandasnya. (Nuryani)