Metro Merauke – DPW Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Papua Selatan, membagikan ribuan paket daging kurban pada momen Idul Adha 1445 Hijriah, Senin (17/06/2024).
Ketua DPW LDII Papua Selatan, H. Bekti Utomo menyebut, jumlah hewan kurban yang dipotong pada Idul Adha 2024 meningkat.
Jumlah hewan kurban dari keluarga besar DPW LDII Papua Selatan mencapai 43 ekor sapi.
Bekti Utomo merincikan, 39 ekor sapi dari DPD LDII Merauke yang terdiri dari PAC Rimba Jaya 7 ekor, PAC Kamundu 2 ekor, PAC Samkai 4 ekor, PAC Mandala 4 ekor, PAC Kampung Buti 4 ekor, PAC Maro 2 ekor, PAC Kamangi 2 ekor, PAC Jagebob 2 ekor, PAC Kumbe 2 ekor, PAC Rawahayu 2 ekor, PAC Kafyamke 3 ekor, PC Miring 3 ekor, dan PC Ulilin 2 ekor.
“Sedangkan DPD LDII Boven Digoel 2 ekor sapi dan DPD LDII Mappi satu ekor sapi,” terang Bekti Utomo.
Dikatakan, untuk menghindari kerumuman warga, pembagian daging kurban dilakukan dengan mengantar langsung atau ‘door to door’.
Pihaknya berharap pada momentum peringatan Idul Adha, esensinya adalah untuk meningkatkan iman dan taqwa terhadap perintah Allah SWT dalam berkurban.
Dan pelaksanaan kurban adalah tentang hubungan manusia dengan umat lain. (Nuryani)