Metro Merauke – Komandan Korem 174 Merauke, Brigjen TNI Bangun Nawoko, bertindak cepat dalam menahan laju penyebaran Covid 19 di Merauke.
Bersama Kodim, jajarannya, Korem 174 turun jalan berkeliling kota berkampanye protokol kesehatan menerapkan 4 M, mencuci tangan, memakai masker, menghindari kerumuman dan menjaga jarak.
Dalam aksi yang dipimpin langsung Kepala Seksi Teritorial Korem, Letnan Kolonel inf Ganiahardi, dibagikan pula masker secara gratis kepada warga, Minggu (31/1).
Hal itu dilakukan guna membantu pemerintah dalam menekan penyebaran virus corona meliputi 5 kabupaten, masing-masing Kabupaten Merauke, Boven Digoel, Asmat, Mappi, dan Mimika.
Menariknya, pelaksanaan sosialisasi masyarakat terkait prokes, dilakukan dengan cara patroli keliling Kota Merauke dan sekitarnya. Dengan sasaran tempat yang menjadi titik kumpul masyarakat.
Danrem 174 Merauke melalui Dandim 1707/Merauke, Letkol Inf Eka Ganta Chandra mengatakan, pendisiplinan protokol Covid-19 berupa himbauan mematuhi 4 M, tujuannya untuk meningkatkan kembali kesadaran masyarakat akan pandemi virus corona di daerah.
“Melihat perkembangan penyebaran Covid-19 di Merauke yang terus meningkat, maka TNI dalam hal ini Korem 174 Merauke beserta jajarannya membantu Pemerintah Daerah setempat dalam mencegah Covid-19. Caranya, kami (TNI) memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 4 M,” ucapnya.
“Selain memberi imbauan, juga dibagikan ratusan masker untuk masyarakat, baik yang sedang berjualan di pasar, di jalan dan perkampungan yang ada di Kota Merauke,” jelasnya.
Dandim 1707/Merauke menambahkan, terkait dengan rencana vaksinasi Covid-19, diharapkan masyarakat Merauke semakin sehat dan bebas virus corona, serta tetap menerapkan prokes demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (Nuryani)