Metro Merauke – Senyum bahagia dan syukur terpancar di wajah warga di Kampung Matara dan Waninggap Nanggo, Distrik Semangga, Merauke, Papua Selatan setelah menerima bantuan alat mesin pertanian berupa traktor roda empat dari pemerintah lewat jalur aspirasi Anggota Komisi IV DPR RI, H. Sulaeman L Hamzah, Rabu (28/12/2022).
Warga bersama kelompok tani yang ada berjanji akan merawat alsintan tersebut, sehingga dapat terus digunakan anggota poktan yang ada dalam mengolah pertanian di kampung masing-masing.
Dikatakan Direktur Eksekutif Rumah Aspirasi H. Sulaeman L Hamzah, Fauzun Nihayah, lewat aspirasi yang disampaikan, warga sangat mengharapkan adanya bantuan alat mesin pertanian.
Sehingga, adanya bantuan alsintan lewat jalur aspirasi yang diperjuangkan Legislator Fraksi NasDem di Senayan, menjadi wujud nyata kehadiran pemerintah untuk membangun masyarakat sampai di tingkat kampung.
Diketahui, dukungan pemerintah menyalurkan bantuan alat mesin pertanian hasil aspirasi H. Sulaeman L Hamzah, khususnya ke Merauke, Papua Selatan, tercatat totalnya telah mencapai 1.000 unit.
Menurut Anggota Komisi IV DPR RI, H Sulaeman L Hamzah, Merauke mendapat perhatian serius pemerintah pusat dalam kemajuan sektor pertanian. Sebab, Merauke telah ditetapkan sebagai wilayah sentra pertanian. Sehingga perlu adanya dukungan bantuan alsintan yang memadai.
Pada kesempatan itu Sulaeman Hamzah mengingatkan, bantuan yang diberikan tersebut merupakan milik bersama dan bukan perorangan.
Sehingga, katanya, bantuan alsintan harus dipelihara dengan baik agar masa pemakaiannya bertahan lama.
“Bantuan ini (traktor) hasil reses dan masukan dari tokoh masyarakat. Sebelumnya telah dilakukan penyerahan secara simbolos 21 Desember dan saat ini kita datang serahkan kuncinya langsung ke Gapoktan sekaligus kita berikan motivasi agar pemanfaatan alat mesin pertanian sesuai harapan,”terangnya.
Tak kalah penting, Sulaeman juga meminta agar bantuan pemerintah tersebut tidak sampai dijual dan pindah tangan.
Sementara itu Kepala Distrik Semangga, Robertus Kaize mengapresiasi perjuangan dan kerja keras dua legislator, Anggota DPR Papua, Fauzun Nihayah dan Anggota DPR RI, H. Sulaeman L Hamzah yang dinilai sangat memperhatikan masyarakat di daerah pemilihan, termasuk menjawab aspirasi kebutuhan masyarakat untuk kemajuan daerah. (Nuryani)