dr Nevile Muskita: Vaksinasi Covid-19 Direncanakan 14 Januari, Sasaran Utama Tenaga Kesehatan

Sekretaris Dinas Kesehatan Merauke, dr Nevile Muskita

Metro Merauke – Sekretaris Dinas Kesehatan Merauke, Papua, dr Nevile Muskita mengatakan, seluruh tenaga kesehatan menjadi sasaran utama dalam pemberian vaksinasi virus corona tahap pertama.

Dikatakannya, pemberian vaksinasi Covid 19 rencananya mulai dilakukan pada pertengahan Bulan Januari 2021.

Bacaan Lainnya

“Ini sesuai hasil video conference dengan Menteri Kesehatan beberapa hari lalu. Saat ini vaksin sedang didistribusikan oleh Indo Farma. Rencananya, 14 Januari mulai dilakukan vaksinasi,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (5/1).

Ia menjelaskan, secara umum pelaksanaan vaksinasi tak jauh berbeda dengan pemberian imunisasi umumnya. “Kalau imunisasi tehnisnya sama, tapi yang perlu diwaspadai karena ini vaksin baru, bila mana ada kejadian ikutannya, itu yang perlu diwaspadai saja,” katanya.

Meski begitu, demi kelancaran pelaksanaan vaksinasi yang dijadwalkan berlangsung dalam waktu dekat, imbuh Nevile, sumberdaya di daerah akan dikerahkan semaksimal mungkin.

“Vaksin sementara di drop dari pusat ke provinsi. Seluruh tenaga kesehatan prioritas utama, setelah itu vaksin berikutnya untuk pelayan publik lainnya,” tandasnya. (Nuryani)

Untuk Pembaca Metro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *